Cara Membuat Minuman Lemon Untuk Diet – Sitrun, jeruk sitrun berasal dari bahasa Negara Belanda, yaitu citroen, atau limun adalah salah satu jenis jeruk yang buahnya biasa digunakan untuk penyedap dan penyegar dalam membuat masakan – masakan di dunia.
Tumbuhan pohon jeruk sitrun ini memiliki ukuran sedang yang dapat tumbuh mencapai kurang lebih 6 m dan biasanya tumbuh di daerah yang beriklim tropis dan iklim sub-tropis serta pohon jeruk setrun ini tidak tahan terhadap cuaca dingin. Pohon Lemon banyak dibudidayakan di Negara Spanyol, Negara Portugal, Negara Argentina, Negara Brasil, Negara Amerika Serikat dan negara-negara lainnya yang berada di sekitar Laut Tengah.
Pohon jeruk sitrun ini cocok untuk daerah yang memiliki iklim kering dengan musim dingin yang relatif cukup hangat. Suhu ideal untuk tumbuh pohon limun agar dapat tumbuh dengan baik adalah antara 15 sampai 30 °C atau 60 sampai 85 °F.
Cara Membuat Minuman Lemon untuk Diet
Cara Mengolah Buah Lemon Yang Benar Agar Bisa Menurunkan Berat Badan Kita
- Tahap pertama lemon dibersihkan dengan sikat yang kaku atau keras, setelah itu Lemon masukkan ke dalam kulkas dan dibekukkan selama kurang lebih dua jam.
- Kemudian setelah dua jam dibekukan dalam kulkas, selanjutnya keluarkanlah buah lemon dari kulkas dan iris – irislah sebanyak 15-20 irisan per lemon dan masukkan ke dalam wadah yang tertutup usahakanlah tutup yang rapat. Lalu Taruhlah kembali air lemon tersebut kedalam kulkas.
- Lalu keesokannya harinya, ambillah dua irisan lemon tersebut kemudian seduhlah dengan menggunakan air panas/matang. Cara pengolahan dengan seperti ini, baru bisa meng-eksitasi vitamin C-nya yang banyak terkandung di dalam lemon.
Cara Membuat Minuman Lemon untuk Diet dengan Madu
- Langkah Pertama, lemon dibasahi dengan menggunakan air kemudian lumurilah dengan selapisan garam di permukaannya lalu gosoklah secara perlahan dan bersihkan dengan menggunakan air kran mengalir setelah itu potonglah kedua bagian ujung lemon.
- Lalu, irislah lemon tadi secara tipis – tipis dan tambahkanlah madu ke dalam wadah atau botol yang tertutup rapat.
- Setelah itu Kencangkanlah tutupnya, kemudian masukkanlah ke dalam kulkas, kemudian dinginkan sekitar kurang lebih 5-7 hari dan lemon siap diolah menjadi minuman sehat.
- Minuman lemon ini akan lebih memiliki khasiat jika diminum pada saat pagi hari atau sore hari sekitar jam 3 – 4 saat kulit kekurangan cairan. Tetapi jangan gunakan air panas ketika menambahkan madu agar tidak hancur.
Gimana gampang kan cara membuat minuman lemon untuk diet?
Manfaat Lemon Bagi Kesehatan Tubuh Selain Untuk Diet
Setelah ke pembahasan cara membuat minuman lemon untuk diet kita akan berikan informasi mengenai manfaat lemon. Buah lemon selain bisa digunakan untuk minuman diet, lemon juga mempunyai banyak manfaat contohnya ada dibawah ini.
1.Mengatasi nyeri inflamasi.
Ternyata Buah lemon juga memiliki manfaat untuk menyembuhkan asam urat secara alami. Dengan mengurangi kehadiran kristal yang dapat mengakibatkan rasa nyeri pada tubuh kita
2.Menstabilkan tekanan darah yang tinggi.
Kandungan zat kalium yang terkandung pada buah limun besarnya hampir sama dengan kandungan zat kalium yang terkandung pada buah pisang. Yang memiliki khasiat mengontrol tekanan darah yang tinggi, pusing dan mual. Sehingga lemon dapat bermanfaat untuk mengatasi beban pikiran yang berat dan kalut. Serta dapat mengurangi rasa stres dan depresi.
3. Mempercepat proses penyembuhan.
Kandungan zat vitamin C pada lemon memiliki khasiat untuk mempercepat proses penyembuhan luka dan membantu proses pemulihan. Karena Vitamin C memiliki sifat anti-inflamasi.
4. Membuat nafas kita menjadi segar.
Aroma yang terdapat pada buah lemon ternyata dapat mengangkut aroma yang tidak sedap di dalam mulut, sehingga mulut menjadi segar. Tetapi jangan sering berkumur dengan menggunakan air lemon, karena bisa merusak email pada gigi.
5.Meningkatkan mood.
Peneliti dari McGill University menunjukkan hasil buah lemon yang ditelitinya dia memberi kesimpulan. Bahwa pemberian suplemen vitamin C sebanyak 500 mg dalam dua kali sehari untuk pasien rawat inap yang kekurangan vitamin C. Ternyata berkhasiat meningkatkan suasana hati atau mood mereka.
6.Melawan radikal bebas
Pemicu resiko penyakit pada tubuh salah satunya adalah terkena kanker disebabkan karena radikal bebas yang berlebihan. Kemudian dapat mengacaukan sistem pada tubuh. Bahaya radikal bebas secara umum yaitu dapat merusak sel-sel pada tubuh.
Pada buah lemon terdapat kandungan antioksidan dan zat vitamin C yang berkhasiat untuk menangkal dan menetralisir radikal bebas. Sehingga dapat melindungi tubuh kita dari timbulnya pemicu penyakit kanker.
Yang paling utama dibutuhkan oleh kulit adalah zat Vitamin C dan antioksidan ini. Karena dapat menetralkan radikal bebas yang menumpuk akibat terkena paparan sinar matahari yang berlebihan. Serta bisa karena faktor usia yang sudah memiliki umur tua.
7.Mencegah dan mengobati jerawat di muka.
Cara Membuat Minuman Lemon Untuk Diet-zat anti bakteri yang terdapat dalam buah lemon memiliki manfaat untuk membunuh bakteri jerawat pada wajah kita.
Selain itu juga berguna untuk menghindari penyakit infeksi, peradangan dan membersihkan pori-pori yang tersumbat yang terdapat pada wajah kita.
8.Mengatasi rambut dan ketombe
Buah Lemon memiliki khasiat yang cukup baik untuk rambut, contohnya untuk mengatasi rambut rontok. Penyebab terjadinya rambut rontok biasanya terjadi karena ketombe dan kerusakan pada akar rambut.
Buah lemon juga bermanfaat untuk menghilangkan ketombe serta menguatkan akar rambut.
Caranya adalah dengan menggunakan air lemon untuk masker sebelum kita melakukan keramas. Cara untuk menggunakannya adalah usapkanlah air lemon secara merata pada rambut dengan sembari dipijat. Selanjutnya kita diamkan sekitar kurang lebih 5-10 menit, setelah itu bilaslah dengan menggunakan air bersih.
Setelah itu, barulah kita melakukan keramas menggunakan shampo seperti biasa kita menggunakan shampo. Nah, ternaya banyak sekali ya manfaat nya.
9.Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Cara Membuat Minuman Lemon Untuk Diet-ternyata buah lemon juga Memiliki banyak kandungan zat vitamin C. Sangat bermanfaat untuk menjaga dan meningkatkan kekebalan tubuh kita dari segala serangan parasit jamur bakteri dan virus.
Ternyata Buah Lemon juga memiliki manfaat untuk menyembuhkan penyakit cacingan. Bahkan buah lemon juga bermanfaat untuk membantu melawan penyakit kanker. Hal itu dikarenakan pada buah lemon terdapat sekitar kurang lebih 22 nutrisi anti-kanker yang terkandung di dalamnya.
Kandungan buah Lemon adalah zat vitamin C yang tinggi dan kandungan bio flavonoid di dalamnya, memiliki manfaat agar tubuh terhindar dari penyakit flu atau pilek.
10.Memutihkan gigi.
Cara Membuat Minuman Lemon Untuk Diet – Kandungan zat kalsium ternyata juga terdapat pada perasan air lemon yang bisa kita gunakan untuk cairan pemutih gigi.
caranya dengan mencampurkan jus lemon dan baking soda kemudian oleskanlah campuran tadi pada gigi yang mungkin sudah menguning. Setelah dioles dengan campuran tadi tunggulah kurang lebih sekitar 60 detik.
Zat asam dan natrium bikarbonat yang terkandung dalam lemon tadi memiliki manfaat untuk memutihkan gigi. Dengan cara menghancurkan lapisan warna kuning pada gigi. Lalu sikat gigilah dan kumur – kumur dengan menggunakan air bersih.
Tetapi jangan lakukan memutihkan gigi dengan lemon ini terlalu sering. Karena kandungan zat asam pada perasan buah lemon tadi dapat berpotensi merusak email gigi.
Aneka Olahan Dari Lemon Yang Lainnya
-
Salad Lemon
Olahan Salad lemon dapat dibuat dengan cara mengiris – iris tipis lemon yang selanjutnya dapat kita makan langsung. Tujuan dari lemon diiris ini adalah agar asam yang terdapat dari lemon tidak akan terlalu kuat di lidah.
Dan apabila kita kurang menyukai buah limun yang dimakan langsung, olahan salad lemon dapat ditambahkan dengan berbagai buah – buah segar. Atau dapat juga ditambahkan sayuran – sayuran segar yang biasa dikonsumsi sebagai salad.
Cara pembuatan salad lemon berbeda dengan cara membuat minuman lemon untuk diet. Anda dapat berselancer dan mencari cara membuat minuman lemon untuk diet (atau tepatnya makanan) namun berbentuk salad.
-
Jus Lemon
Olahan lemon dapat juga disajikan sebagai jus untuk menurunkan berat badan yang kita anggap kurang ideal. Jus lemon ini memang sudah dikenal banyak orang sejak dulu sehingga bukan hal yang asing lagi di masyarakat.
Yang membedakan antara jus lemon biasa dengan jus lemon untuk diet adalah dalam cara penyajian jus lemon. yaitu jika pada jus lemon yang biasa. Bahan gula ditambahkan pada jus supaya lebih terasa manis. Untuk jus lemon untuk diet tidak menggunakan gula sebagai pemanisnya. Karena kandungan gula yang berlebih pada jus yang dikonsumsi dapat menimbulkan naiknya berat badan seseorang.
Untuk jus lemon ini cara membuatnya tidak jauh beda dengan cara membuat minuman lemon untuk diet yang sudah kita bahas diatas, hanya saja prosesnya di jus.
-
Infus Water
Waktu ini sedang terjadi trend perkembangan infus water. Salah satu buah yang digunakan sebagai infus water adalah buah lemon.
Gaya hidup yang sehat menjadikan infus water banyak disenangi banyak masyarakat. Apalagi digunakan untuk program diet.
Cara Membuat Infused Water Lemon untuk Diet
Infused water lemon merupakan salah satu minuman yang berguna untuk diet, konon ampuh. Berikut ini adalah cara membuat minuman lemon untuk diet jenis infused water lemon :
- Langkah pertama, Siapkanlah buah lemon sebanyak 2 buah.
- Kemudian, Siapkanlah air putih sebanyak 200 ml.
- Lalu, Kupaslah kulit buah lemon.
- Kemudian, Potonglah buah lemon menjadi beberapa bagian, dan untuk mempercepat pelunturan sari buah lemon potonglah lemon kecil menjadi kurang lebih sebanyak 8 bagian.
- Setelah itu, Masukanlah potongan kecil buah lemon tersebut ke dalam air.
- Lalu, diamkanlah campuran buah lemon dan air tadi selama kurang lebih 1-2 jam atau simpan di kulkas / showcase lemari pendingin minuman.
- Langkah terakhir adalah , setelah rasa asam pada air mulai terasa kita bisa memasukkan es batu secukupnya aja untuk menambah kesegaran infus buah lemon tadi.
Itu tadi penjelasan mengenai cara membuat minuman lemon untuk diet. Semoga bermanfaat dan jangan lupa share! Selain artikel cara membuat minuman lemon untuk diet ada juga artikel kegunaan tepung maizena bagi tubuh yang menyehatan.
Saya adalah penulis aktif di infopeluangusaharumahan.com yang memiliki minat besar terhadap perkembangan teknologi, terutama di bidang IT. Saya juga senang dalam proses belajar dan dengan senang hati berbagi informasi seputar bisnis serta tips terkini dengan pembaca.